06 Februari 2012

RESPON IMUN NONSPESIFIK PADA SISTEM KARDIOVASKULER

Kamalia Halid, Chairul Effendi
Sistem imun nonspesifik atau disebut juga innate/native/nonadaptif berupa komponen normal tubuh, selalu ditemukan pada individu sehat dan siap mencegah mikroba masuk ke dalam tubuh dan dengan cepat menyingkirkannya. Disebut nonspesifik karena tidak ditujukan terhadap mikroba tertentu, telah ada dan siap berfungsi sejak lahir. Mekanismenya tidak menunjukkan spesifitas terhadap bahan asing dan mampu melindungi tubuh terhadap banyak patogen potensial.
Respon imun nonspesifik termasuk inflamasi mempunyai peranan penting pada tingkatan lokal dan sistemik. Mediator imun nonspesifik dan respon inflamasi mempengaruhi sistem kardiovaskuler : 1)secara langsung melalui reaksi imun dan inflamasi; termasuk kondisi patologi seperti cardiac remodeling, gagal jantung, iskemia dan reperfusi injury dan 2)melalui peranan terjadinya aterosklerosis dan tipe lain penyakit vaskuler.

Lihat disini

SODIUM DAN POTASIUM PADA PATOGENESIS HIPERTENSI

Himawan Wicaksono, Rochmad Romdoni

Hipertensi didapatkan pada sekitar 25 % dari populasi dewasa di seluruh dunia, dan diperkirakan prevalensinya akan terus meningkat hingga mencapai 60% populasi pada tahun 2025, saat itu 1,56 milyar orang akan menderita hipertensi. Hipertensi merupakan faktor resiko mayor penyakit kardiovaskuler, dan berperan dalam mortalitas di seluruh dunia. Hipertensi primer, atau disebut juga hipertensi esensial atau idiopatik, terjadi pada 85% kasus hipertensi. 1,2

Naskah lengkap disini

Media Edukasi dan Silaturahmi Alumni & PPDS Kardiologi Unair

Non Scholae Sad Vitae

Google
WWW Blog ini