14 Desember 2009

GAMBARAN EKHOKARDIOGRAFI PADA HIPERTENSI SISTEMIK

Fadillah Maricar, Budi Susetyo Juwono

Hipertensi sistemik ( hipertensi ) merupakan salah satu penyakit terbanyak yang menyebabkan morbiditas dan mortalitas di dunia.5,15
Menurut National Ambulatory Care Survey pada tahun 1997 didapatkan sekitar lebih dari 100 juta orang di United State yang menderita hipertensi. Dan diperkirakan akan menjadi masalah kesehatan masyarakat di dunia yang penting pada tahun 2020.5,15
Hipertensi mempunyai pengaruh yang cukup tinggi terhadap morbiditas dan mortalitas angka kejadian kardiovaskuler. Data penelitian menunjukkan bahwa angka kematian penderita dengan hipertensi cukup tinggi, terkait dengan penyakit jantung koroner, stroke dan gagal ginjal sebagai komplikasinya.5,10,15  
Walaupun prevalensinya yang cukup tinggi dan ancaman bahaya komplikasinya, terapi hipertensi sebagian besar masih cenderung inadekuat. Hal ini disebabkan oleh perjalanan klinis penyakit yang umumnya asimtomatik pada 15 sampai 20 tahun pertama. Data dari Framingham Study menunjukkan bahwa mortalitas akibat kejadian kardiovaskular meningkat tajam dengan adanya hipertrofi pada jantung akibat hipertensi. Dan hal ini terlihat dalam jumlah yang kecil dengan menggunakan elektokardiografi maupun foto thorax. Ekokardiografi dalam hal ini memegang peranan penting, karena dapat menilai anatomi dan fungsi jantung sehingga mempunyai sensitivitas dan spesifisitas yang cukup tinggi dalam mendiagnosis hipertrofi jantung


Naskah lengkap disini

Tidak ada komentar:

Media Edukasi dan Silaturahmi Alumni & PPDS Kardiologi Unair

Non Scholae Sad Vitae

Google
WWW Blog ini